Senin, 13 April 2009

Sikap Positif

Tanggal 13 April 2009.... kami mengikuti sebuah pertemuan. Namanya NDO. Pembicaranya sungguh luar biasa. Dalam pertemuan ini banyak hal yang diberikan. Dengan tiket Rp. 15.000,- dan dapat Snack lagi. Harga segitu terlalu murah dibanding dengan materi yang diberikan. Kami acungkan jempol kepada Pembicara.. Saudara Widu, Saudari Ratna, dan Saudara Bagus Wirabrata. Ketiganya merupakan orang-orang yang sangat luar biasa yang mau memberikan pengalamannya untuk mengembangkan bisnis Tiansi. Pembicara Pertama Memberikan pemahaman tentang Paradigma. Dimana kita Selalu terikat dengan apa yang kita laksanakan selama ini. Kita belum bisa merubah pola pikir kita tentang Network Marketing. Padahal Network Marketing sudah terbukti menghasilkan miliader-miliader baru. Dan dibelahan bumi yang lain Network Marketing sudah menjadi solusi dalam mencari penghasilan. Kita tidak lagi terjebak dengan kerjaan kantor. Kita belum mengerti gimana caranya membangun asset. Kita mungkin masih aman untuk saat ini ketika kita masih bekerja dan menghasilkan uang. Namun bagaimana jika kita sudah tua dan sakit. Apakah perusahaan tersebut masih menggaji kita. Terus dimana kita mencari uang untuk meneruskan hidup kita. Itu yang menjadi inti dari Bisnis Network Marketing. Intinya kita membangun asset. Pembicara Kedua lebih banyak menjelaskan tentang Tiansi dan Marketing Plannya. Tentang Impian yang harus kita miliki untuk sukses dibisnis ini. Tidak semua orang punya impian. Karena sukses dibinis ini 90% impian dan 10% action. Dan Pembicara Ketiga yang sangat luar biasa sekali karena dengan gayanya mampu membuat kami menikmati sekali pertemuan tersebut. Pembicara ketiga mejelaskan tentang Sikap Positif. Sikap positif terhadap diri sendiri, sikap positif terhadap bisnis yang kita ikuti, dan sikap positif terhadap orang lain dan lingkungan. Untuk menjadi orang sukses sikap positif harus kita miliki. Sikap positif akan mempengaruhi kepribadian kita. Dengan sikap positif kita akan termotivasi untuk selalu berusaha dalam keadaaan apapun. Dengan sikap positif terhadap orang lain kita akan dihargai. Namun tidak semua orang punya sikap seperti itu. Banyak orang selalu negatif thinking terhadap segala sesuatu. Makanya dia tidak akan pernah sukses. Orang sukses selalu berpikir dan bersikap positif.Maka untuk itu mulai sekarang kita harus memiliki sikap positif dalam segala hal. Maka sukses sudah ada didepan kita.

0 komentar:

Template by - Komank | Daya Earth Blogger Template